Spongebob Squarepants sebagai Representasi La Divina Comedia: Purgatorio

Posted: November 29, 2011 in Uncategorized

Siapa sih yang gak kenal Spongebob Squarepants? Iya kartun tentang Sepo…. er… kartun tentang Spons bercelana kotak dan tinggal di rumah nanas di dalam laut ini nge-hits banget di berbagai kalangan, kelas, gender, dan usia. Cerita yang sederhana, konyol, dan dengan berbagai karakter yang variatif membuatnya jadi tontonan yang digemari di masyarakat.

Tapi tau gak sih kalo ternyata ada makna juga di balik karakter2 Spongebob Squarepants? Bahwa ternyata karakter2 tersebut adalah simulakra dari karya fenomenal Dante Alighieri yang La Divina Comedia: Canto Purgatorio?

er.. tunggu.. apaan tuh La.. La.. apa itu tadi?

Oke, La Divina Comedia adalah kumpulan puisi trilogi karya Dante Alighieri (Inferno, Purgatorio, dan Paradiso) yang menceritakan tentang perjalanan dirinya dari Inferno (Neraka), Purgatorio (Pengampunan), dan Paradiso (Surga). Berkat karya ini, Dante jadi buronan Vatikan, namun begitu konsep Surga dengan reward2nya, dan Neraka dengan hukuman2nya yang Barat anut didasarkan pada karya ini.

(La Divina Comedia oleh Dante Alighieri)

Nah Inferno sendiri adalh kumpulan puisi tentang bagaimana Dante berjalan dan menyaksikan sendiri siksaan2 (sadis) di 9 tingkat Neraka, sementara Purgatorio adalah gunung tempat tobat manusia, dan Paradiso adalah surga beserta kenikmatan-kenikmatannya. Dan seperti yg gw bilang tadi, bahwa ternyata karakter2 Spongebob didasarkan pada Purgatorio! Gunung dimana kalo lu berhasil manjat sampe puncak, lu bisa masuk ke Paradiso alias Surga.

Gunung Purgatorio terdiri dari dua landasan (Ante-Purgatory) & yang paling penting adalah 7 tingkat Derita… Karakter2 Spongebob adalah representasi 7 tingkat Derita itu!

(Gunung Purgatorio.. ada yang pernah coba naik?)

Mulai dari Teras Purgatorio pertama: Pride, tempat mereka yg terlalu mengagungkan harga diri.. ini digambarkan oleh Sandy Si Tupai!

Beberapa episode menunjukkan betapa Sandy terlalu bangga jadi makhluk darat di laut, bangga jadi ahli karate dan scientist, dan bangga betapa ia datang dari California.

Teras Ke-Dua: Envious, tempat mereka yg dihukum karena iri atas kebahagiaan orang lain.. Siapa? Benar! Plankton!

Dalam animasi Spongebob, Plankton digambarkan ingin mengambil kebahagiaan orang lain karena iri.. Berapa kali ia mencoba merebut resep rahasia Krabby Patty karena iri dengan kesuksesan restoran tetangga-nya itu. Pas dengan teras ke-dua Purgatorio, kan?

Teras Ke-Tiga: Wrathful, tempat dihukumnya orang2 yang hobi marah secara berlebihan.. Ini digambarin oleh karakter Squidward

Tau sendiri kan gimana emosiannya Squidward tiap episode? kayak lagi PMS, sepertinya apapun mampu bikin cumi-cumi ini ngamuk gak kira2. Nah ini representasi dari Wrathful, teras ke-tiga Purgatorio

Teras ke-Empat: Slothful, tempat mereka yang dihukum karena kemalasan mereka… iye bener, ini Patrick Star si bintang laut!

Pernah nonton episode dimana Patrick dapet piala atas kemalasannya atau makhluk yang terkenal gak ngapa2in? Nah itulah Patrick. Nyaris di tiap episode, ia digambarkan sebagai bintang laut yang gak ngapa2in.

Teras ke-Lima: Covetous, tempat dimana orang2 dibuat menderita karena keserakahan mereka akan harta dan dunia. Well, siapa lagi sih selain Mr. Krab yang terkenal akan keserakahannya atas duit?

Teras Purgatorio ke-Enam: Gluttonous.. disini manusia2 selalu kelaparan namun gak bisa makan, hukuman atas kerakusan mereka saat hidup. Gluttonous digambarin oleh karakter Gary Si Siput… beberapa episode nunjukkin dia mampu makan biskuit/lumut/apapun dalam sekejap

Teras Purgatorio terakhir: Lustful.. Tempat mereka yang semasa hidup nafsu baik birahi atau apapun digunakan berlebihan. Karakter yang ngegambarin Lustful tentu aja gak lain dari Spongebob.. lihat betapa ia selalu bernafsu dalam kerja, berteman, karate, dll.

Spongebob juga digambarkan sebagai karakter yang memberikan “nafsu cinta”-nya pada semua penghuni Bikini Bottom… lihat, dia gak pernah punya musuh kan?

Nah kalo kalian mantengin kartun Spongebob dari episode pertama banget, perhatiin deh urutan2 Spongebob ketemu karakter2, terhitung dari episode pertama sampai selanjutnya… sesuai urutan2 Purgatorio dari tingkatan atas lho, dari Lustful sampai ke Pride!

Dalam karya Dante ini, Setelah melewati Lustful, manusia2 akan menuju Paradiso atau Surga, sehingga terbacalah mitos dari animasi Spongebob: bahwa dalam mencapai pengampunan dan kebebasan spiritual (Paradiso), Spongebob adalah karakter panutan seperti nabi!

Nah segitu aja deh analisis semiotika gw soal karakter2 Spongebob Squarepants, anyway gw demen banget lho nontoninnya (ya terus?)

P.S.  Karena gw fakir follower, jangan lupa follow twitter gw: @rebornsin :))

Comments
  1. akira says:

    Sandy bukannya dari Texas, ya?

  2. arachan says:

    tapi bukannya dya ketemu patrick ama squid dlu yah sebelum ketemu sama tuan crab?

  3. Opi says:

    Spongebob punya musuh…si ikan sebelah yg mau nendang bokongx…:)

  4. yuzz says:

    hahahaha.. dapet link ini dari forum sesuatu..
    menarik juga.. sebagai fans spongebob musti tau nih..
    makasi ilmunya.. 😀

  5. lazione budy says:

    Saya fan berat Spongebob.
    Sebenarnya sudah tahu sih bahwa 7 karakter ini kartun berdasarkan 7 dosa besar.
    Catatan yg manis.

Leave a comment